Ketika cewek sedang ngambek adalah situasi yang pastinya sangat tak menyenangkan bagi semua cowok. Hal ini dikarenakan cowok akan selalu salah mata cewek ketika cewek sedang ngambek. Apapun yang dilakukan cowok tak pernah benar dimata cewek.
Namun cewek ngambek juga bukan berarti tanpa alasan. Terkadang tingkah cowok yang menjengkelkan sehingga membuat cewek kesal dan tak tahu bagaimana cara meluapkan kemarahannya. Hingga akhirnya ngambek menjadi menjadi cara pintas untuk membuat jera cowoknya.
Namun anda tak perlu bingung ketika cewek anda sedang ngambek. Ada beberapa rayuan yang dapat anda gunakan agar cewek anda berhenti ngambek. Namun perlu diingat, rayuan ini harus anda lakukan dengan serius tanpa bercanda, karena bercanda justru akan membuat cewek semakin ngambek. Berikut 4 rayuan untuk cewek yang sedang gambek.
1. "Senyum dong"
Ketika cewek anda ngambek dan cemberut coba anda rayu dengan kalimat 'Senyum dong". Rayuan gombal ini cukup ampun untuk menghentikan cewek yang sedang ngambek. Dengan rayuan tersebut biasanya cewek akan langsung tersenyum meskipun sedikit namun hal itu sangat berarti bagi cowok.
2. "Hai Cantik"
Cowok juga biasa mengucapkan "Hai cantik" kepada ceweknya yang sedang ngambek. Namun perlu diperhatian dalam mengucapkan kata-kata tersebut, jika cowok terlihat bercanda, hal itu justru akan membuat si cewek semakin ngambek. Cowok yang serius dia akan mengucapkan kata-kata tersebut sambil menatap mata dan menggenggam tangan si cewek.
3. "Matamu indah"
Memuji anggota tubuh cewek seperti "Matamu indah" atau anggota tubuh lainnya akan menunjukan jika si cowok memperhatikan ceweknya. Cowok akan menganggap ceweknya spesial dan hal itu cukup ampuh untuk menghentikan cewek yang sedang ngambek.
4. "Aku tak akan membiarkan kekasihku pergi"
Ketika cewek sedang ngambek dan sulit untuk dihentikan, ucapan "Aku tak akan membiarkan kekasihku pergi" dapat membuat hubungan menjadi harmonis kembali. Ucapan tersebut menandakan jika si cowok menggap ceweknya sangat berarti dan dia peduli.
Demikianlah 4 rayuan untuk cewek yang sedang ngambek. Anda bisa menggunakan ke empat rayuan tersebut ketika cewe anda sedang ngambek. Semoga informasi diatas bermanfaat. Terimakasih.