5 Tips Atasi Cemburu Sang Kekasih

Cemburu, marah, perselisihan memang tak pernah lepas dari yang namanya hubungan percintaan. Hubungan cinta memang tak akan terasa indah jika tak ada masalah yang menimpanya. Banyak orang bilang cemburu tanda sayang, hal itu memang benar, namun jika cemburunya berlebihan pasti juga akan membuat kita kerepotan dan juga tak nyaman.

Bagi anda yang memiliki kekasih pencemburu memang di dibutuhkan kesabaran ekstra. Anda tidak boleh menghadapi kecemburuan kekasih anda dengan sikap keras. Sikap keras tidak akan menyelesaikan masalah justru akan menjadikan pertengkaran, selain itu sang kekasih menjadi semakin tak percaya pada anda.

Nahh yang menjadi pertanyaan, bagaimana cara mengatasi kekasih kita yang sedang cemburu? Dibutuhkan kehati-hatian agar sang kekasih tak salah paham dan tak marah pada anda. Untuk lebih jelasnya bagaimana cara mengatasi cemburu sang kekasih, mari kita simak 5 tips atasi cemburu sang kekasih.
5 Tips Atasi Cemburu Sang Kekasih

1. Dengarkan keluhannya

Cara yang terbaik untuk mengatasi kecemburuan sang kekasih yaitu dengan mendengarkan keluhannya. Berikan sang kekasih berbicara dan mencurahkan semua keluhannya pada anda, dengarkan dan jangan potong pembicaraannya. Setelah dia selesai mencurahkan semua keluhannya baru anda jelaskan apa yang sebenarnya terjadi, tunjukan pula bukti-bukti untuk membuat kekasih anda lega.

2. Peluk dia

Pelukan merupakan cara yang sangat ampuh untuk meredam kemarahan dan kecemburuan sang kekasih. Dengan anda memeluknya, dia akan menjadi tenang, anda juga bisa menciumnya, Namun terkadang cara ini tak berhasil untuk cowo yang over dan kelewatan cemburu.

3. Libatkan kekasih anda

Untuk membuat pasangan anda lega, anda bisa melibatkan dia pada setiap keputusan anda. Dengan demikian sang kekasih akan tahu apa yang sebenarnya terjadi. Diskusikanlah dalam segala sesuatu. Anda cuma perlu menanyakan pendapatnya tanpa harus mengikuti kemauannya.

4. Kenalkan sang kekasih pada lingkungan anda

Jika tips diatas tak juga berhasil, anda perlu mengenalkan kekasih anda pada lingkungan anda. Dengan cara ini, kecemburuan kekasih anda dapat di minimalisisr dan dia akan kembali percaya pada anda. Kenalkan dia pada teman-teman anda, beritahu siapa saja orang yang berhubungan dalam aktivitas anda.

5. Kembalikan kepercayaan kekasih anda

Setelah anda meredam kecemburuan kekasih anda, yang perlu anda lakukan yaitu dengan cara mengembalikan kepercayaan kekasih anda. Tunjukan jika anda mencintainya dan anda tidak akan pernah menghianatinya.

Demikianlah 5 tips atasi cemburu sang kekasih. Diperlukan kesabaran ekstra jika memiliki kekasih pencemburu. Semoga kelima tips tersebut dapat bermanfaat untuk anda. Terimakasih.

wdcfawqafwef